Pada semester ganjil 2011/2012 ini saya memiliki pengalaman baru yaitu menjadi dosen PA (semacam dosen wali) untuk mahasiswa baru angkatan 2011. Sebenarnya belum merasa pantas juga menjadi PA, saya kan masih hijau juga :-) Ada sekitar 17 mahasiswa yang di bawah "kontrol" saya. Minggu lalu kita sempat berinteraksi waktu acara PSAF. Mayoritas mereka berasal dari SMU di wilayah Jabotabek. Sempet rada bingung juga mau ngobrol apa waktu acara tersebut. Yah gimana, saya cuma dikasih daftar mahasiswanya dan buku kurikulum 2010 yang tentu saja belum sempat saya baca. Akhirnya ya jadi rada garing, cuma kenalan, nanya motivasi milih Fasilkom kenapa etc. Yang menarik (dan sudah saya perkirakan sebelumnya), mayoritas tidak ada yang memiliki motivasi yang JELAS kenapa mereka memilih Fasilkom. Tapi menurut saya sih itu wajar saja hehe.
2 comments:
Emangnya pernah gak garing, Pak? Hehehe. *peace
@Raja: Hehe selalu garing ya hahaha..?
Post a Comment